Pendapat Saya akan Munculnya Nokia 3310
Halo sobat Mr.zai, apa kabar kalian saat ini saya harap semua baik-baik saja ya.... yang lagi sekolah harus semangat belajarnya untuk mengejarnya cita-citanya, yang lagi kerja tetap semangat dan jangan boros-boros dengan gajinya, yang pacaran jangan sampai kebobolan, yang mau nikah semoga langgeng ya....
ok akhir-akhir ini para netizen digegerkan dan dikejutkan dengan munculnya Nokia model lama yang siap meluncur ke pasar gadget untuk meramaikan persaingan gadget yang tambah tahun semakin sengit saja. ya siapa yang tidak kenal dengan Hp yang satu ini, merupakan hp yang cukup lama menemani dan membantu banyak orang di dunia dalam hal komunikasi.
dengan meluncurkan kembali Nokia 3310 pada zaman modern ini merupakan sebuah strategi bisnis untuk memperoleh keuntungan, dengan harapan orang akan terkejut dan mau membeli, tentunya untuk bernostalgia.
kalau dilihat dari segi harganya sangat mahal yang mana dibanderol dengan harga 700 ribuan, memang cukup mahal untuk ponsel kelas entry level. kenapa saya bilang mahal? hal ini mengingat betapa banyaknya smartphone di pasar Indonesia yang bertebaran dengan harga 700 ribu sudah mendapatkan fitur yang mapan.....
tapi kalau seseorang benar-benar ingin bernostalgia maka tidak menghiraukan mahal atau murah harga ponsel ini.
Andai saja ponsel ini memiliki fitur yang mapan seperti jaringan 3G, sistem Android, Kamera bening dan memorinya besar mungkin saja banyak yang meliriknya, apalagi ditambah dengan kesimpelan hp ini mudah dibawa dan digengam dari pada android layar sentuh.
semoga dengan adanya tulisan ini pihak dari Nokia mendengarkannya agar kedepannya mau menciptakan hp seperti ini dengan fitur yang mapan tentunya, meskipun harga lumyan mahal pasti banyak orang yang meliriknya.
itulah pendapat saya tentang adanya Nokia 3310 ini, lalu bagaimana pendapatmu, tulis pendapatmu di kolom komentar ya
WhatsApp Me
Berikan masukan untuk konten yang lebih menarik dan berkualitas. Terima kasih.
Newer Posts
Newer Posts
Older Posts
Older Posts